Senin, November 25, 2024
Kalteng

Tampung Keluhan Masyarakat, Polsek Cempaga Laksanakan Minggu Kasih

Kotim, arusperubahan.com | Kegiatan Minggu Kasih merupakan kegiatan inovatif kreatif Kepolisian yang sampai saat ini mendapatkan tanggapan positif dari masyarakat.

Kegiatan ini pun dilaksanakan berjenjang oleh anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, mulai dari tingkat Mabes Polri, Polda, Polres dan Polsek jajaran.

Begitu pula dengan Polsek Cempaga, jajaran Polres Kotim (Kotawaringin Timur), Polda Kalteng, kegiatan kali ini dilaksanakan di Desa Luwuk Ranggan Minggu Kasih, Kec. Cempaga Kab. Kotim., Minggu (24/03/2024) pagi.

Kapolres Kotim AKBP Sarpani, S.I.K., M.M., melalui Kapolsek Cempaga IPTU MOH.ROCHIM, S,Sos menyebutkan bahwa pada kegiatan Minggu Kasih kali ini warga Desa Luwuk Ranggan mengharapkan kehadiran Polri saat Sholat Teraweh.

“Pada kegiatan Minggu kasih ini tokoh masyarakat dan tokoh pemuda mengutarakan kepada Polsek Cempaga, Kami mengharapkan agar pihak Kepolisian dapat melakukan kegiatan Patroli saat pelaksanaan shalat Teraweh dikarenakan adanya anak -anak yang bermain petasan di sekitar Masjid “, tutur Kapolsek Cempaga Iptu MOH.ROCHIM S,Sos.

Lebih lanjut Kapolsek Cempaga Iptu MOH.ROCHIM S,Sos. Mengatensi hal tersebut Polsek Cempaga akan melaksanakan kegiatan patroli terutama saat pelaksaaan shalat Teraweh dan memberikan himbauan kepada anak -anak agar tidak bermain petasan karena sangat membahayakan dan Kami juga mengharapkan peran serta orang tua dalam hal pengawasan terhadap anak -anaknya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *