Pantau Ketersediaan Sembako, Polsek Sungai Sampit Patroli Ke Pasar Tradisional
Kotim, arusperubahan.com | Polsek Sungai Sampit Polres Kotawaringin Timur (Kotim) jajaran Polda Kalteng kembali melakukan pengecekan stok sembilan bahan pokok (sembako) di Pasar Tradisional Desa Bagendang Hulu Kec. Mentaya Hilir Utara Kab. Kotim, Selasa (30/4/2024) pukul 07.00 WIB.
Pengecekan ini dilakukan oleh Ka Spkt Aipda Rudy Setiono dan anggota piket dengan menyambagi pedagang di pasar tradisional meliputi beras, gula pasir, minyak goreng, bawang, sayuran serta sejumlah barang kebutuhan pokok masyarakat lainnya.
Selama kegiatan, petugas mengimbau kepada para pembeli agar berhati-hati dengan barang bawaannya, seperti dompet, hp untuk memghindari terjadinya aksi pencurian atau copet. Selain itu menyampaikan kepada pedagang agar tetap menyediakan kebutuhan pokok sehingga tidak terjadi kelangkaan sembako.
Kapolres Kotim AKBP Sarpani, S.I.K., M.M., melalui Kapolsek Sungai Sampit Ipda Dhearny A.G Dachi, S.Tr.K, mengungkapkan, kegiatan ini secara rutin dilaksanakan personel Polsek Sungai Sampit sebagai bentuk pengawasan guna mengantisipasi kelangkaan terhadap barang kebutuhan pokok masyarakat.
“Dalam patroli ini, petugas memantau langsung persediaan sembako pada sejumlah pedagang dan memberikan imbauan kepada para pedagang di pasar tradisional agar tidak melakukan penimbunan barang kebutuhan pokok, karena dapat merugikan masyarakat,” pungkas Kapolsek. (sei-spt)