Ciptakan Situasi Kamtibmas Kondusif, Polsek Ketapang Laksanakan Pengamanan Turnamen Sepak Bola Seranau
KOTIM, arusperubahan.com | Dalam rangka terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif, Polsek Ketapang jajaran Polres Kotim Polda Kalteng Laksanakan pengamanan Turnamen Sepak Bola Camat Cup II Seranau. Minggu (25/8/2024) sore.
Turnamen sepak bola tersebut dalam rangka Camat Cup II Seranau yang diselenggarakan di lapangan sepak bola Libun Itah Kec.Seranau Kab.Kotim Prov.Kalteng.
Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Aipda Umbu Kuta Ibiriti juga mensosialisasikan Pilkada aman dan damai serta sosialisasi terkait kebakaran hutan dan lahan.
Kapolres Kotim AKBP Resky Maulana Zulkarnain,S.H.,S.I.K.,M.H melalui Kapolsek Ketapang Kompol Suyono,S.E mengatakan bahwa demi keamanan dan lancar kegiatan tersebut maka perlu kehadiran Polri untuk melaksanakan pengamanan sebagai wujud kehadiran Polri ditengah masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman.
“Selama kegiatan ini berjalan aman, lancar dan kondusif,” tuturnya. (hrd_ktpg)