Selasa, November 26, 2024
Polhukam

Kapolsek Kedawung Dampingi Kapolres Ciko, Bansos Bantu Warga Ditengah Pandemi

Cirebon, arusperubahan.com – Dalam ajaran agama, di wajibkan untuk bisa berbagi dengan sesama bagi yang mampu. Polri yang juga merupakan insan beragama, juga melakukan bansos kepada warga masyarakat ditengah pandemi Covid19. Kapolres Cirebon Kota Akbp M. Fahri Siregar. SH.S.IK.MH dengan didampingi Kapolsek Kedawung Kompol Suwitno, SH.MH bagikan sembako kepada warga di wilkum Polsek kedawung. Kamis (24.03.22)

Kapolres Cirebon Kota Akbp M. Fahri Siregar. SH.S.IK.MH menyampaikan ” kami hadir ditengah-tengah masyarakat dan singgah di warga masyarakat. Merupakan bagian dari Polres cirebon kota dekat bersahabat “. Ungkap mantan kasubdit gakkum PMJ ini.

Lanjut fahri ” saat ini kami hadir di rumah milik Sdr. BUNA Bin SUNANDI Jl. Cideng Jaya Blok pecilon kidul Rt. 017 Rw. 004 Desa Kertawinangun Kec. Kedawung Kab. Cirebon. Sekaligus guna meringankan beban masyarakat ditengah pandemi Covid19. Dengan memberikan bantuan berupa beras 10 kg dan 1 dus indomie, semoga bermanfaat “. Ucapnya melalui Kapolsek Kedawung Kompol Suwitno, SH.MH.

Hadir dalam Kegiatan tersebut Kapolres cirebon kota AKBP M. FAHRI SIREGAR S.H, S.IK, M.H., Kapolsek Kedawung KOMPOL H. SUWITNO, S.H, M.H., Bhabin Ds. Kertawinangun AIPTU JOYO HADI SOKAN dan Anggota Patroli BRIPKA FATUR ROHMAN. Tambah Kasi humas Polres Ciko.

Pemberian bantuan tersebut dimaksudkan sebagai kepedulian kapolres cirebon kota terhadap warga masyarakat kec. Kedawung yang memerlukan bantuan terkait dengan rumah tidak layak huni. Sekaligus juga edukasi warga masyarakat agar tetap menerapkan Protokol kesehatan. Pungkas Iptu Ngatidja, SH.MH Kasi humas Polres Cirebon Kota.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *