Personil Sat Lantas Polres Ciko, Apel Pagi Wujud Kesiapan Tugas
Cirebon, arusperubahan.com – Cuaca pagi hari yang cerah, menambah semangat personil satuan lalu lintas Polres Cirebon Kota untuk melaksanakan apel pagi sebelum melaksanakan tugas melayani masyarakat. Rabu (30.03.22) Jam 06.00 wib.
Ditempat terpisah Kapolres Cirebon Kota Akbp M. Fahri Siregar, SH.S.IK.MH menyampaikan ” Terima kasih untuk Sat lantas Polres Cirebon Kota Polda Jabar. Dimana dengan penuh dedikasi, melaksanakan tugas dibidang lalu lintas, sudah sangat baik. Melaksanakan apel pagi jam 06.00 wib tepat waktu dan langsung menuju ke jalan guna melaksanakan pengaturan “. Jelas mantan Kasubdit Gakkum Polda Metro Jaya ini.
Masih kata Fahri ” seperti diketahui, wilayah hukum Polres cirebon kota merupakan sentral bisnis masyarakat se wilayah 3 cirebon. Banyak masyarakat majalengka, kuningan dan indramayu yang masuk ke kota Cirebon. Selain itu juga ditambah sekolahan yang sudah melaksanakan Tatap muka dalam belajarnya. Akan menambah kepadatan jelang masuk sekolah para siswa dipagi hari “. Jelasnya melalui Kasat lantas Akp. Triyono Raharja, SIK, MH. CPHR.
Lanjut Triyono ” Seperti diketahui, saat ini pihak sekolahan sudah melaksanakan proses pembelajaran tatap muka. Sehingga jelang pelajar masuk sekolah dipagi hari, perlu diantisipasi oleh jajaran satuan lalu lintas Polres cirebon Kota Polda Jabar “. Ujar Kasat lantas Polres Ciko alumni Akpol 2013 Budhi Luhur Bhayangkara ini.
“Polisi hadir tujuan untuk menjaga keselamatan para pengguna jalan. Sebagai prioritas di pagi hari, dengan membantu para siswa menyeberang jalan untuk menghindari dari kecelakaan lalu lintas “. tutur Kasat lantas Akp. Triyono Raharja, SIK, MH. CPHR.
Upaya yang dilakukan ini juga merupakan salah satu bentuk kepedulian polisi terhadap masyarakat. Mengingat arus lalu lintas cukup ramai disepanjang jalur maka diperlukan kehadiran polisi lalu lintas. Kegiatanya pengaturan lalu lintas mengundang respon positif dari masyarakat. Dengan adanya kehadiran polisi lalu lintas dijalan raya dapat mengurai kemacetan, pelanggaran lalu lintas, lakalantas lantas serta keamanan dan kenyamanan bagi pengguna jalan pada umumnya. Tutup Iptu Ngatidja, SH.MH Kasi humas Polres Cirebon Kota.