Sabtu, November 23, 2024
EkonomiKalteng

Polsek Cempaga Hulu Cek Stok dan Harga Minyak Goreng

Kota Waringin Timur, arusperubahan.com – Ditengah pandemi Covid-19, seluruh lapisan masyarakat yang beragam Islam akan menjalani ibadah puasa di bulan Ramadhan 1443 H.

Menyikapi hal tersebut, aparat kepolisian dari Polsek Cempaga Hulu pun turun ke lapangan guna memantau stok dan harga Sembako khususnya minyak goreng di Pasar Desa Pundu, Jum’at (01/04/2022) pagi.

“Untuk minyak goreng curah untuk saat ini mengalami kekosongan karena sesuai jadwal itu datangnya setiap 5 (lima) hari sekali dan kebutuhan mencapai 432 liter” ungkap Kapolsek Cempaga Hulu Iptu Dwi Susanto, S.E., M.M., mewakili Kapolres Kotawaringin Timur (Kotim), Polda Kalteng AKBP Sarpani, S.I.K., M.M,.

Kemudian, terang Dwi, untuk harga komuditas bahan pangan khususnya minyak goreng mengalami kenaikan harga.

“Namun hal tersebut tidak terlalu siginifikan dan juga tidak berpengaruh terhadap daya beli masyarakat di wilayah Kecamatan Rakumpit,” tuturnya.

Ditambahkannya, untuk minyak goreng curah di Pasar Pundu dipasarkan dengan harga Rp. 27.000,-.(iibboy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *