Kapolres Indramayu, Akselerasi Vaksinasi dan Ikuti Zoom Meeting Pimpinan Wakapolri
Indramayu, arusperubahan.com – Pamatwil Polres Indramayu Kombes Pol Dudung Adijono, S.I.K., didampingi Kapolres Indramayu AKBP M. Lukman Syarif, S.I.K., M.H., Wakapolres Indramayu Kompol Arman Sahti, S.I.K., M.H., dan PJU Polres Indramayu meninjau Vaksinasi dan mengikuti Zoom Meeting di Lapangan Futsal Mako Polres Indramayu, dalam rangka pelaksanaan Vaksinasi serentak di pimpin langsung Wakapolri Komjen Pol Dr. Drs. Gatot Eddy Pramono., M.Si., Kamis (7/4/2022).
Dalam Video Conference tersebut, Wakapolri berdialog dengan Provinsi dan Kabupaten/Kota terkait perkembangan Vaksinasi dan situasi Covid-19 di masing-masing Polres/Polda.
Dalam kesempatan itu, Komjen Pol Dr. Drs. Gatot Eddy Pramono menyampaikan, Alhamdulillah pelaksanaan vaksin tetap berjalan lancar meskipun sedang melaksanakan puasa tidak menjadi halangan bagi kita semua untuk tetap melaksanakn dan mensukseskan vaksinasi.
“Semoga target pencapaian bisa tercapai sebelum tanggal 2 Mei 2022 atau sebelum arus mudik,” ungkapnya.
Sambungnya, kita upayakan percepatan vaksinasi ditengah melaksanakan puasa di bulan ramadhan, dengan pelaksanaan vaksinasi di sebelum berbuka puasa dan setelah pelaksanaan sholat tarawih.
“Karena ada masyarakat yang mudik, target 70% lebih dosis kedua, untuk booster diupayakan 50% targetnya agar masyarakat kita aman dan tenang,” tambahnya.
Komjen Pol Dr. Drs. Gatot Eddy Pramono meminta jajarannya untuk terus mengingatkan kepada masyarakat jangan euforia, selalu patuhi dan taat terhadap Prokes tolong dipedomani betul.
“Terkait kegiatan vaksinasi laksanakan vaksinasi secara mobile agar masyarakat yang tidak tersentuh bisa kita vaksin ditempat,” pintanya.
Usai kegiatan, Kapolres Indramayu, AKBP M Lukman Syarif melalui Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Didi Wahyudi menyampaikan kegiatan vaksinasi terus gencar dilaksanakan oleh jajarannya baik untuk pemberian vaksin pertama, kedua maupun ketiga atau Booster.
“Vaksinasi lansia dan anak-anak terus dilakukan, kita berupaya agar vaksin dapat tersalurkan secara menyeluruh kepada warga masyarakat di Kabupaten Indramayu, sehingga dengan percepatan vaksinasi ini masyarakat dapat terhindar dari penyebaran Covid-19 khususnya varian baru Omicron,” singkat Iptu Didi Wahyudi.