Kapolsek Kroya Hadiri Upacara Api Unggun
Indramayu, arusperubahan.com – Kapolsek Kroya, Iptu H. Rasita, S.H., bersama dengan Kanit Binmas Polsek Kroya jajaran Polres Indramayu Polda Jabar, Aiptu Wastina menghadiri upacara penyalaan Api unggun dalam rangka HUT Pramuka ke 61 Tahun 2022, bertempat di Lapangan Buyut Godeg Desa Kroya, Kecamatan Kroya, Kabupaten Indramayu.
Dalam kesempatan tersebut dihadiri unsur forkompimcam Kecamatan Kroya, pembina pramuka Kecamatan Kroya.
Pada kegiatan Api unggun tersebut dilaksanakan lomba-lomba berupa kreasi pentas seni dari perwakilan Gudep sekwaran kecamatan Kroya terdiri dari SD,MI,SMP dan SLTA dengan dipandu oleh Para Guru & pembina Pramuka.
Kapolres Indramayu, AKBP M. Lukman Syarif melalui Kapolsek Kroya, Iptu H. Rasita mengatakan, kegiatan Api unggun serta lomba untuk memeriahkan dan dalam rangka memperingati hari Pramuka ke 61 tahun 2022.
Disampaikan Kapolsek, di moment api unggun ini, saya berpesan kepada perwakilan Gudep sekwaran kecamatan Kroya, jadilah api yang memiliki sifat baik yang memberikan penerangan di tengah kegelapan dan juga api yang bersahabat kepada manusia dan mampu memberikan kehangatan dalam kedinginan.
“Sehingga nantinya dalam kehidupan mendatang, kalian semua akan tumbuh menjadi sosok manusia yang bermanfaat bagi orang lain,” ujar Kapolsek Iptu H. Rasita didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Didi Wahyudi, Senin (15/08/22).