Selasa, November 26, 2024
Garut

Mitigasi Bencana Polsek Caringin

Garut, arusperubahan.com – Polsek Caringin Polres Garut melaksanakan Mitigasi bencana dalam rangka mengantisipasi bencana alam karena curah hujan yang cukup tinggi pada hari Minggu 13/11/2022

Kapolsek Caringin Iptu Asep Pujaeri mengatakan mitigasi bencana ini dilakukan sebagai upaya untuk mengetahui potensi bencana dengan maksud agar dapat mengurangi risiko bencana, yang dapat mengakibatkan korba jiwa maupun harta benda.

Personil yang melaksanakan patroli mitigasi bencana dari unit Samapta dan Unit Reskrim dengan rute meliputi Objek Wisata Rancabuaya, Jalan Rancabuaya, daerah aliran sungai, tebing tebing curam, dan pemukiman warga yang berpotensi terjadi bencana alam.

Sebelum melakukan Patroli atau monitoring daerah rawan bencana Polsek Caringin terlebih dahulu melakukan pemetaan terhadap daerah-daerah yang rawan bencana alam baik banjir maupun longsor

Dengan sarana kendaraan roda empat, unit Patroli Polsek Caringin menghimbau kepada masyarakat sekitar untuk selalu waspada terhadapa potensi terjadinya bencana alam yang diakibatkan curah hujan yang cukup tinggi, baik banjir ataupun longsor.

Kapolsek Caringin Iptu Asep Pujaeri mengatakan “kepada anggota agar dalam cuaca yang tidak menentu ini selalu siap siaga dalam menghadapi hal-hal yang tidak diharapkan, serta kepada masyarakat menghimbau agar tetap tenang apabila ada hal-hal menyangkut bencana maupun gangguan kamtibmas untuk segera lapor Ke Polsek Caringin atau polsek terdekat.” Ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *