Wujudkan Kehadiran Polri Ditengah Masyarakat, Satsamapta Polres Kotim Amankan Obyek Wisata Pantai
KOTAWARINGIN TIMUR, arusperubahan.com – Guna terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif, Satsamapta Polres Kotim (Kotawaringin Timur) Polda Kalteng melaksanakan pengamanan kegiatan liburan hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1444 H di Wisata Pantai Ujung Pandaran Kec Teluk Sampit Kab.Kotim Prov.Kalteng.
Pengamanan tersebut merupakan rangkaian kegiatan Ops Ketupat Telabang 2023 yaitu pengamanan pada obyek wisata guna menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif sehingga masyarakat dalam berlibur dapat berjalan aman dan lancar, Minggu (23/4/2023) pukul 07.00 WIB. sampai dengan pukul 18.00 WIB.
Kapolres Kotim AKBP Sarpani,S.I.K.,M.M melalui Kasatsamapta AKP Agung Budi Santoso,S.H.,M.M mengatakan, pengamanan tersebut merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka Ops Ketupat Telabang 2023 yaitu pelaksanaan Pengamanan pada Obyek Wisata guna memberi rasa aman dan nyaman masyarakat.
Kasatsamapta Polres Kotim AKP mengatakan bahwa pengamanan ini merupakan wujud kehadiran Polri ditengah masyarakat dalam memberikan rasa aman dan nyaman, ungkap AKP Agung.
“Kehadiran Polri melaksanakan pengamanan ini untuk memberi rasa aman dan nyaman masyarakat khususnya pada obyek wisata Pantai Ujung Pandaran,” jelas Kasatsamapta (hms_spt).