Sabtu, November 23, 2024
Covid 19PolhukamSosial

Kapolres Karawang Blusukan Ke Kampung Terpencil Guna Vaksinasi Door to Door Dan Bagikan Sembako

karawang, arusperubahan.com – Kapolres Karawang AKBP Aldy Subartono menggelar vaksinasi door to door dan pembagian sembako bagi masyarakat di dusun terpencil, kampung Babakan Gentong, Desa Pucung, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Karawang. Jum’at, 10 Desember 2021.

Pada kegiatan vaksinasi door to door, Kapolres didampingi oleh Kabag Log Kompol Iwan Ridwan, Kabag SDM Kompol Iwan, Kasie Humas Polres Karawang Ipda Richie, Kapolsek Kotabaru Ipda Dede Komara, bersama puspika kotabaru dan kepala puskesmas Cikampek Utara Dr Nenden Marlina.

Lokasi kampung Babakan Gentong yang terpencil berada diperbatasan Kecamatan Tirtamulya dan Kecamatan Kotabaru, dengan kondisi masyarakat yang kekurangan, mengakibatkan susahnya untuk melaksanakan vaksinasi, sehingga Kapolres karawang Menginstruksikan untuk jemput bola, dengan mengadakan vaksinasi door to door di Kampung Babakan Gentong.

“Hari ini Kami melaksanakan vaksinasi di kampung Babakan Gentong yang lokasinya terpencil, berdasarkan data dari desa dan puskesmas bahwa di Kampung Babakan Gentong ini ada 35 orang yang belum divaksin. Dengan jarak yang jauh dan sulitnya kondisi ekonomi, sehingga kami jemput bola dengan mengadakan vaksinasi langsung door to door, alhamdullilah hari ini semuanya sudah di vaksin,” terang Kapolres karawang.

Vaksinasi door to door di Kampung Babakan Gentong

Kegiatan vaksinasi door to door dilaksanakan serentak di seluruh desa di Kabupaten Karawang, hal ini sejalan dengan komitment bersama Bupati, Kapolres, Dandim 0604 beserta Forkopimda Kabupaten Karawang, untuk mencapai target vaksinasi sehingga terbentuk herd immunity.

“Vaksinasi door to door ini serentak dilaksanakan di seluruh desa di Kabupaten Karawang, hal ini sejalan dengan komitment kami, Kapolres, Bupati, Dandim dan forkopimda Kabupaten Karawang. Diharapkan semua masyarakat dapat di vaksin sehingga terbentuk herd immunity,” ungkap Aldy Subartono.

Dalam kegiatan vaksinasi, Kapolres sekaligus memberikan bantuan sosial berupa paket sembako untuk seluruh keluarga yang ada di kampung Babakan Gentong yang terdiri dari 35 KK.

Kapolres membagikan sembako untu warga

“Disamping vaksin, kita juga silaturahmi, sebagai tali asih kami membagikan sembako untuk seluruh keluarga yang ada di kampung Babakan Gentong sebanyak 35 kk, mudah mudahan dapat meringankan beban masyarakat”, tutup Kapolres.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *