Kosambi Lancar: Sentuhan Hati Kapolres Karawang
Karawang, arusperubahan.com – Selalu ada hal yang disentuh Kapolres Karawang AKBP Aldi Subartono demi meningkatkan pelayanan kepada masyarakat di setiap aktifitasnya selaku Kapolres Karawang yang tanpa mengenal lelah menjalankan tugas dan kewajiban mewujudkan keamanan dan ketertiban ditengah masyarakat.
Salah satunya dibidang Pelayanan Lalu lintas, yaitu dengan melaksanakan kegiatan pemberian himbauan kepada masyarakat oleh Kapolres Karawang AKBP Aldi Subartono. Jumat (14/1/2022).
Dalam kegiatan tersebut Kapolres didampingi Kasat Lantas dan Kapolsek Klari terjun langsung kejalan memberikan himbauan kepada pengendara motor yang melawan arus dijalan raya Kosambi- Klari.
Melalui sentuhan hati Kapolres Karawang yang berupaya mengajak masyarakat dengan melakukan pemberian himbauan untuk tertib berlalu lintas, salah satunya dengan tidak melawan arus kepada salah satu pengguna jalan dijalan raya Kosambi-Klari.
Hal tersebut dilakukan Kapolres demi mewujudkan ketertiban berlalu lintas, pasalnya dilokasi tersebut kerap terjadi pelanggaran lalu lintas oleh pengguna jalan.
Kapolres mememinta agar pengendara mengutamakan keselamatan ketika menggunakan kendaraan dan tidak melakukan pelanggaran seperti melawan arus sehingga dapat menyebabkan laka lantas, bahkan imbauan itu selalu disampaikan pada setiap kesempatan seperti sosialisasi ataupun razia oleh jajarannya.
“Mari kita wujudkan keselamatan di jalan raya, dengan tertib berlalu lintas, hindari potensi kecelakaan lalu lintas dengan tidak melakukan pelanggaran lalu lintas, karena kecelakaan lalu lintas yang telah terjadi selalu didahuli oleh adanya pelanggaran lalulintas. ujarnya.
Kapolres berharap kepada masyarakat supaya terus mematuhi peraturan lalulintas yang ada sebagai kebutuhan, serta bersikap sopan santun dan saling menghargai sesama pengguna jalan,” tegasnya.