Antisipasi Bencana, Bhabin Argasunya Cek Area Rawan Longsor
Cirebon, arusperubahan.com – Memasuki bulan penghujan yang akhir-akhir ini sudah sering mengguyur wilayah Kota Cirebon yang bisa saja berdampak terjadinya bencana alam seperti banjir dan tanah longsor, mengantisipasi kemungkinan terjadinya bencana alam tersebut Polsek Cirebon Selatan Timur Polres Cirebon Kota melalui anggota Bhabinkamtibmas Kel. Argasunya Aiptu Ahmad Hulaemi bersama bendahara Rw 08 Kopiluhur Bapak Imron melakukan pengecekan tanah bukit yang persis di belakang rumah Bapak Imron guna mengantisipasi kemungkinan terjadinya tanah longsor. Rabu (10.11.21)
Kapolres Cirebon Kota AKBP M. Fahri Siregar, SH, S.IK, MH melalui Kapolsek Cirebon Selatan Timur Kompol Drs. Didi Suwardi menyampaikan “Untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya bencana alam Jajaran Polsek Seltim melalui anggota Bhabinkamtibmas Argasunya menyampaikan pesan tanggap siaga bencana guna bertujuan untuk memberikan perlindungan kepada masyarakat dari ancaman bencana juga mengurangi resiko dan menekan dampak bencana terhadap masyarakat. Bhabinkamtibmas Argasunya langsung melakukan pengecekan terhadap bukit yang rawan longsor di pemukiman warga”. Ungkapnya
Lanjut Fahri “Dalam kesempatan tersebut Aiptu Ahmad Hulaemi selaku Bhabinkamtibmas Argasunya memberikan pesan-pesan kamtibmas pada warga dan juga mengedukasi masyarakat sekitar untuk menerapkan Protokol Kesehatan ketika beraktivitas guna mencegah penularan virus Covid-19”. Ujar Kapolsek Selatan Timur Kompol Drs. Didi Suwardi
Kasi Humas Polres Cirebon Kota menambahkan “Mari kita bersama-sama menjaga kamtibmas di wilayah hukum Polres Cirebon Kota guna terciptanya situasi kondisi yang aman dan nyaman. Diharapkan kepada masyarakat untuk tetap menjaga Prokes 5M dimasa Pandemi seperti saat ini guna mencegah penularan virus Covid-19 dan kami menghimbau agar selalu berhati-hati akan adanya tindak kejahatan 3C (Curat, Curas dan Curanmor)”. Pungkas Iptu Ngatidja, SH, MH