Bentuk Rasa Syukur Ditempat Bertugas , Satsamapta Polres Kotim Laksanakan Pembinaan Tradisi
Kotawaringin Timur, arusperubahan.com | Sebagai Bentuk Rasa Syukur di tempat bertugas untuk bintara baru Sat Samapta Polres Kotim jajaran Polda Kalimantan Tengah melaksanakan Pembinaan tradisi , Selasa (6/2/2024) Siang
Pembinaan tradisi tersebut dipimpan oleh Kasat Samapta Polres Kotim AKP Agung Budi Santoso , S.H., M.M. Bertempat di Mako Polres Kotawaringin Timur agar para bintara remaja yang baru masuk dapat mengenali karakteristik dan wilayah tugas nya
Kapolres Kotawaringin Timur AKBP Sarpani , S.I.K., M.M. melalui Kasat Samapta Polres Kotim AKP Agung Budi Santoso , S.H., M.M. Mengatakan kegitan ini dilaksanakan menumbuhkan jiwa korsa, solidaritas, totalitas dan kedisiplinan serta loyalitas kepada instansi.
“ Kegiatan pembinaan tradisi ini merupakan suatu tradisi yang rutin dilaksanakan untuk menumbuhkan jiwa korsa, solidaritas, totalitas dan kedisiplinan serta loyalitas kepada instansi,” ungkap Agung (hms/spt)