Selasa, November 26, 2024
Kalteng

Bhabin Polsek Baamang Sambangi Pedagang Kaki Lima

Kotawaringin Timur, arusperubahan.com – Polsek Baamang Polres Kotawaringin Timur (Kotim) jajaran Polda Kalteng, bhabinkamtibmas laksanakan sambang warga pedagang kaki lima di Pasar tidar kelurahan Baamang barat Kecamatan Baamang, Kabupaten Kotim Propinsi Kalimantan Tengah. Jumat, (30/12/2022) pagi

Kapolres Kotim AKBP Sarpani,SIK,MM melalui Kapolsek baamang Beno Hertanto, S. H. menjelaskan Bhabinkamtibmas selaku ujung tombak Polri dalam mensosialisasikan program-program Polri juga hadir di tengah-tengah masyarakat untuk menyelesaikan permasalahan warga, memberikan himbauan kamtibmas dan berikan rasa aman bagi warga masyarakat.

Bhabinkamtibmas Kelurahan Baamang Tengah Aipda Arief Nugroho, S.H. menyambangi para pedagang kaki lima di pasar Tidar dan memberikan himbaun kamtibmas pada pengunjung dan para pedagang bahwasanya untuk selalu waspada terhadap keaamanan lingkungan sekitar, bila berpergian keluar rumah utk tidak menggunakan perhiasan yang berlebihan karena dapat mengundang pelaku kejahatan untuk beraksi. Dan juga jangan biarkan anak-anak bermain HP tanpa pengawasan orang tua, selalu mengawasi pergaulan anaknya, jauhi minuman beralkohol serta obat-obatan terlarang.

“Diharapkan hubungan yang terjalin baik antara Bhabinkamtibmas dan warga akan mempererat kedekatan emosional kedua belah pihak sehingga tercipta kondisi kamtibmas yang aman dan harmonis.” ucap Kapolsek.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *