Senin, November 25, 2024
Indramayu

Bhabinkamtibmas Polsek Kroya Edukasi Peternak Terkait PMK

Indramayu, arusperubahan.com – Bhabinkamtibmas Polsek Kroya jajaran Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan kegiatan sambang kepada pemilik hewan ternak di Desa Sumbon blok Sidakerta, Kecamatan Kroya, Kabupaten Indramayu, Sabtu (30/7/2022).

Dalam kesempatan itu, Bhabinkamtibmas Desa Sumbon Aiptu Iwan S mengedukasi pemilik hewan ternak terkait penyakit mulut dan kuku (PMK). Salah satunya memberikan arahan atau mengedukasi warga masyarakatnya agar tidak membuang bangkai hewan ternak yang mati karena PMK di aliran sungai, danau/ embung atau ditempat yang terbuka karena akan membahayakan kepada yang lainnya baik hewan maupun manusia.

“Diwilayah Kecamatan Kroya ada beberapa warga yang memilik peternakan sapi dan kambing, untuk itu perlu diberikan wawasan serta edukasi mengenai antisipasi penyebaran PMK,” tutur Kapolres Indramayu, AKBP M. Lukman Syarif melalui Kapolsek Kroya, Iptu H. Rasita.

Selain mengedukasi para pemilik hewan ternak, kata Iptu H. Rasita, Bhabinkamtibmas juga melakukan pengecek langsung lokasi kandang untuk memastikan tentang kesehatan dan kebersihan hewan ternak tersebut.

“Dalam pengecekan yang telah dilakukan, belum ditemukan adanya indikasi maupun gejala-gejala PMK pada lokasi kandang/ternak yang telah dikunjungi,” terang Iptu H. Rasita didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Didi Wahyudi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *