Cegah Kenakalan Remaja, Kapolsek Mandirancan Berikan Binluh Siswa Pondok Al-Mutazam
KUNINGAN, arusperubahan.com – Dalam rangka mengantisipasi kenakalan remaja terutama penyalahgunaan narkoba, tawuran, dan gerombolan bermotor. Kapolsek Mandirancan Polres Kuningan Polda Jabar, AKP Junaedi memberikan pembinaan dan penyuluhan (Binluh) kepada Siswa Al-Mutazam yang melaksanakan PKL di desa Salakadomas, Kami 19 Januari 2023 puku 09.00 Wib.
Pembinaan dan penyuluhan tersebut disampaikan langsung oleh Kapolsek Mandirancan AKP Junaedi dengan materi tentang tentang kenakalan remaja dan wawasan kebangsaan.
Dalam kesempatan itu Kapolsek Mandirancan AKP Junaedi menyampaikan masukan kepada para Siswa PKL tentang Bahaya Penyalahgunaan Narkoba, tawuran serta gerombolan bermotor dan juga wawasan kebangsaan. Disampaikan juga tentang sejumlah perilaku yang tergolong dalam kenakalan remaja maupun konsekuensi hukumannya.
Sementara itu ditempat terpisah Kapolres Kuningan AKBP Dhani Aryanda mengatakan, bahwa giat pembinaan dan penyuluhan kita berikan kepada Siswa PKL guna meminimalisir kenakalan remaja terutama penyalahgunaan narkoba, tawuran dan gerombolan bermotor dilingkungan masyarakat.
Kapolsek Mandirancan AKP Junaedi menambahkan, dengan sejumlah himbauan yang disampaikan diharapkan para pemuda mampu mencegah perilaku negatif maupun kegiatan yang masuk dalam kategori kenakalan remaja. Dengan demikian para pemuda sebagai generasi penerus bangsa mampu berprestasi di masyarakat dan taat aturan di berbagai tempat.” Pungkas Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Kuningan Polda Jabar IPDA Endar Kuswanadi kepada Awak Media.