Minggu, November 24, 2024
Polhukam

Hari Ke 2, Gerai Vaksinasi Presisi Polsek Ciampel

Karawang, arusperubahan.com – Hari kedua Polsek Ciampel Polres Karawang Polda Jabar kali ini menggelar kegiatan gerai vaksinasi Presisi di Kampung Cijengkol Dusun Simargalih 2 Desa Parungmulya Kecamatan Ciampel Kabupaten Karawang.

Pelaksanaan vaksinasi tersebut dilakukan dengan jemput-bola di pemukiman warga, agar masyarakat tidak merasa repot harus bepergian jauh demi mendapatkan vaksinasi.

Konsep “Presisi” kepolisian masa depan. Presisi adalah singkatan dari prediktif, responsibilitas, transparasi, berkeadilan.

Menurut Listyo, pendekatan ini bisa membuat pelayanan lebih terintegrasi, modern, mudah dan cepat. Diharapkan, bisa meningkatkan imunitas dengan vaksinasi tersebut, juga dapat mempercepat vaksinasi nasional khususnya di wilayah Ciampel, ujarnya.

Gerai vaksinasi Presisi ini dipimpin oleh Bhabinkamtibmas Aiptu Sunartoyo dan dibantu 1 bidan desa bersama 7 tenaga kesehatan PT. Chemco Harapan Nusantara.

Bhabinkamtibmas Aiptu Sunartoyo menyampaikan bahwa kegiatan gerai vaksin Presisi merupakan upaya Polsek Ciampel unsur tenaga kesehatan guna mempercepat penanganan covid-19 di wilayah Kecamatan Ciampel.

“Kita menghimbau kepada warga agar tetap melaksanakan prokes dan mengikuti arahan dari petugas selama pelaksanaan kegiatan” ucap Sunartoyo.

Pelaksanaan vaksinasi dilakukan terhadap warga umum, yang kemudian didaftarkan secara online. Adapun jumlah peserta vaksin adalah 98 orang warga Desa Parungmulya dan 50 orang karyawan PT. Chemco Harapan Nusantara

Sunartoyo menambahkan bahwa Polsek Ciampel berupaya untuk melayani masyarakat bersama dengan tenaga kesehatan.

“Gerai vaksinasi Presisi adalah upaya Polsek Ciampel demi percepatan vaksinasi nasional di Ciampel” sambungnya.

Pelaksanaan gerai vaksinasi Presisi dilakukan setelah melalui screening penyakit diabet, jantung, paru-paru, hipertensi, memiliki kormobit dan yang pernah terpapar covid-19, karena dikhawatirkan akan berefek dan berdampak terhadap kekebalan tubuh penerima vaksin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *