Kanit Propam Cidahu Hadiri Isro Mi’raj Di Wilayah Desa Cipancur
Kuningan, arusperubahan.com _ Polres Kuningan Polda Jabar, Kapolres Kuningan AKBP Dhany Aryanda melalui Kapolsek Cidahu beserta anggotanya, Pada hari Minggu, 19 Februari 2023. kanit propam Polsek Cidahu aiptu Sukriana telah melaksanakan kegiatan,
Menghadiri giat isra mi’raj di dusun wage desa cipancur kecamatan kalimanggis kabupaten Kuningan.
Kapolsek Cidahu Iptu Makmudin melalui Kanit Propam Polsek Cidahu Aiptu Sukriana mengatakan, Bahwa
Kanit propam polsek cidahu Aiptu Sukriana menghadiri isra mi’raj di dusun wage desa cipancur, Dengan penceramah KH. ABUYA CEP JAMHURI FAHRUROJI S.ag. dari Tanggerang – Banten.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh ketua MUI Kec.kalimanggis KH.Maman faturahman, kepala desa cipancur, ketua BPD ,LPM dan aparat desa cipancur, tokoh agama,tokoh pemuda,dan tokoh masyarakat dan warga masyarakat desa cipancur sejitar 300 orang.
Dalam kesempatan tersebut Kanit Propam Polsek Cidahu Aiptu Sukriana memberikan himbauan Pesan-pesan Kamtibmas dan himbauan protokol kesehatan karena pada saat ini masih dalam Vandemi Covid 19, Guna memutus mata rantai penyebaran virus Covid 19.
Selain itu Kanit Propam juga menghimbau kepada warga masyarakat desa Cipancur agar selalu berhati-hati dalam cuaca di musim penghujan pada saat ini, karena sering terjadinya tanah longsor, banjir dan pohon tumbang,” tegas Aiptu Sukriana Kanit Propam Polsek Cidahu.
Selama dalam giat tersebut berjalan dengan aman, lancar dan kondusif.” Pungkasnya.