Polisi Sahabat Anak, Jajaran Polsek Gunung Jati Sambangi Sekolah Edukasi Prokes
Cirebon, arusperubahan.com – Wujudkan Polres Cirebon Kota yang “Dekat Dan Bersahabat” Jajaran Polsek Gunung Jati Polres Cirebon Kota melalui Bhabinkamtibmas Desa Klayan Aiptu Sunaryo beserta Piket Fungsi menyambangi salah satu Sekolah yakni di SDN 1 Kalisapu untuk memberikan himbauan serta mengedukasi mengenai Protokol Kesehatan 5M di Masa Pandemi seperti saat ini. Senin (08.11.21)
Kapolres Cirebon Kota AKBP M. Fahri Siregar, SH, S.IK, MH melalui Kapolsek Gunung Jati AKP Abdul Majid, SH menuturkan “Dengan mulai diadakanya Pembelajaran Tatap Muka disekolah, Jajaran Polsek Gunung Jati melalui Bhabinkamtibmas beserta Piket Fungsi Kali ini menyambangi sekolah yakni di SDN 1 Kalisapu untuk monitoring penerapan Prokes dan mengedukasi kepada siswa-siswi maupun bapak ibu guru di sekolah dalam pemahaman penerapan Protokol Kesehatan 5M guna mencegah dan menekan tingkat penularan virus Covid-19 di Kota Cirebon”. Ungkapnya
Lanjut Fahri “Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas tidak hanya melakukan monitoring penerapan Prokes tetapi juga bersilaturahmi kepada guru, staff dan juga para siswa guna mempererat tali silaturahmi dan berterima kasih kepada pihak sekolah karena telah menyiapkan alat pengukur suhu tubuh, tempat cuci tangan, menyediakan masker serta handsanitizer di ruangan kelas untuk muridnya”. Ujar Kapolsek Gunung Jati AKP Abdul Majid, SH
Kasi Humas Polres Cirebon Kota menambahkan “Kami menghimbau kepada para siswa setelah selesai kegiatan belajar mengajar bisa segera langsung pulang ke rumah, guna mengurangi mobilitas dan kesehatan bersama. Kami juga berharap meningkatnya kesadaran para siswa untuk menerapkan Protokol Kesehatan 5M serta menjaga pola hidup bersih dan sehat”. Tutup Iptu Ngatidja, SH., MH