Senin, November 25, 2024
Garut

Polsek Cilawu Kawal Nobar Final Piala Dunia Tahun 2022, Antisipasi Gangguan Kamtibmas

Garut, arusperubahan.com – Polsek Cilawu Polres Garut melakukan patroli kegiatan rutin kepolisian yang ditingkatkan (KRKYD) yang berlokasi di wilayah hukum Polsek Cilawu pada hari Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB sampai dengan selesai.

Kapolres Garut AKBP Wirdhanto Hadicaksono, S.I.K., M.Si. melalui Kapolsek Cilawu mengatakan, terkait adanya nonton bareng final piala dunia tahun 2022, dibeberapa tempat harus dilakukan penjagaan untuk mengantisipasi terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.

Pelaksana tugas yang terlibat dalam penjagaan yang dilakukan yaitu Aipda Hendri Sugilar, Aipda Agus Yusup dan Bripka Ginanjar Fakhrudin.

“Polsek Cilawu lakukan patroli dibeberapa tempat diantaranya terhadap Kampung Cigadog Kidul RT/RW 02/06 Desa Karya Mekar Kecamatan Cilawu Kabupaten Garut, Kuliner Bestie serta SPBU Pasangrahan” ungkap Kapolsek Cilawu AKP Moh. Duhri, S.H., M.M.

Berdasarkan laporan yang disampaikan oleh Kapolsek Cilawu, mengungkapkan bahwa hasil dari kegiatan patroli dan penjagaan berlangsung dengan situasi dalam keadaan aman terkendali.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *