Polsek Cilawu Polres Garut Giat KRYD
Garut, arusperubahan.com – Demi mencegah terjadinya C3 (Curas, Curat, Curanmor) dan gangguan Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat), Polsek Cilawu Polres Garut lakukan KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) pada Minggu (11/12) pukul 9 malam sampai dengan selesai.
Kegiatan ini dilaksanakan sesuai dengan arahan Kapolres Garut AKBP Wirdhanto Hadicaksono, S.I.K., M.Si., dimana kegiatan rutin ini bertujuan agar lebih meningkatkan tugas Kepolisian sebagai pengaman masyarakat.
Giat KRYD ini dilakukan oleh anggota Polsek Cilawu Polres Garut dengan sasaran objek vital, premanisme, pemungutan liar, dan mencegah kejahatan C3 dimana dilakukan pemberian arahan dan pembinaan kepada pangkalan ojeg, parkir liar, serta masyarakat.
Adapun rute yang dituju yaitu di 4 wilayah diantaranya Saung Jagong Ngamplang, Pangkalan Ojeg Genteng, ATM BJB Pasanggrahan, dan pos ronda wilayah Polsek Cilawu Polres Garut.
Dalam kegiatannya, dilaksanakan patroli dan memberikan himbauan kepada masyarakat agar lebih waspada terhadal curanmor yang sedang marak terjadi, dan apabila terjadi gangguan Kamtibmas diharap dapat segera koordinasi dengan pihak Kepolisian setempat.
Anggota Polsek Cilawu Polres Garut yang melakukan tugas yaitu Aipda Encep Nugraha, S.I.P., Ailda Irwan Rohmansyah, Bripka Adi Kusdiana, dan Bripka Rismanto.
(Humas Polres Garut)