Polsek Rengasdengklok Bagi-bagi Masker Untuk Warga Yang Akan Di Vaksin
Karawang, arusperubahan.com – Polsek Rengasdengklok Polres Karawang Polda Jabar membagikan Bantuan Masker dari Polres Karawang kepada warga di Polsek Rengasdengklok yang akan berangkat mengikuti Giat Vaksinasi Covid-19 Tahap 2 di Polres Karawang.
Aiptu Dadang S memberikan masker gratis kepada warga di Polsek Rengasdengklok. Kamis Tgl 01 Juli 2021 jam 13.00 WIB
Untuk selanjutnya warga tersebut akan berangkat dan diantarkan oleh personil ke Polres Karawang guna mendapatkan vaksinasi tahap 2 setelah sebelumnya telah mendapatkan vaksinasi tahap 1.
Tidak lama kemudian personil Rengasdengklok dan warga yang akan ikut vaksinasi berangkat menuju Polres Karawang, kegiatan berjalan lancar dan kondusif.