Senin, November 25, 2024
Kalteng

Polsek Sungai Sampit Lakukan Pengamanan Pasar Kuliner Ramadhan

Kotawaringin Timur, arusperubahan.com – Polsek Sungai Sampit Polres Kotim jajaran Polda Kalteng – Memasuki bulan Ramadhan tahun 2023 ini, terjadi penigkatan aktifitas masyarakat dengan digelarnya Pasar Kuliner Ramadhan yang menjual makanan dan minuman untuk berbuka puasa.

Sehubungan dengan hal tersebut, personel Polsek Sungai Sampit melaksanakan pengamanan sekaligus pengaturan kegiatan pasar kuliner Ramadhan di Desa Bagendang Hulu Kec. Mentaya Hilir Utara Kab. Kotim Prop. Kalteng, Rabu (05/04/2023) sore.

Kapolres Kotim AKBP Sarpani, S.I.K, M.M melalui Kapolsek Sungai Sampit AKP Irwan, S.H. menyampaikan bahwa pelaksanaan pengamanan kegiatan ini dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang berbelanja di Pasar Kuliner tersebut.

“Disamping itu, Petugas juga melaksanakan pengaturan lalu lintas di lokasi Pasar Kuliner tersebut dimana pusat keramaian itu dapat menimbulkan kemacetan dan mencegah terjadinya gangguan kamtibmas,” ujarnya. (sei-spt)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *