Pos Yan Polres Karawang Didepan Mall KCP Galuh Mas, Untuk Layanan Masyarakat
Karawang, arusperubahan.com – Jelang liburan tahun baru 2022, Polres Karawang bersama segenap jajaran Polsek melaksanakan pengamanan dan pelayanan disejumlah titik keramaian, salah satunya didepan Mall Karawang Central Plaza (KCP) Galuh mas Karawang, Rabu (29/12/2021).
Sebelumnya, pemerintah membatalkan penerapan PPKM level III selama Nataru disemua daerah. Meski demikian, saat itu Polri tetap mendirikan check point berupa pos pelayanan dan pos pengamanan untuk mengecek aplikasi PeduliLindungi masyarakat serta menciptakan situasi aman, kondusif dan tertib di tempat keramaian tersebut.
Diketahui bahwa Polri membeberkan strategi pengamanan terbaru pada masa libur natal dan tahun baru (Nataru) 2021. Posko check point bakal ditiadakan, namun pos pengamanan hingga pos pelayanan tetap didirikan.
Pos yan (pos pelayanan) yang dilaksanakan didepan Mall KCP Karawang melibatkan 14 personil yang terdiri dari 8 personil Polsek Telukjambe Timur dan 6 personil Polres Karawang bersama 3 Nakes Dinkes Karawang, yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Telukjambe Timur Kompol Oesman Imam Qomaroedin.
Kapolsek Telukjambe Timur Kompol Oesman Imam Qomaroedin menyampaikan bahwa pos pelayanan didepan Mall KCP adalah pos untuk pelayanan vaksinasi covid-19 serta rapid test Antigan di titik keramaian. Dengan begitu masyarakat tidak perlu takut atau khawatir akan penyebaran pamdemi covid-19 yang akan terjadi.
“Masyarakat bisa beraktifitas dengan aman dan tenang, karena kepolisian senantiasa berada bersama-sama warga masyarakat, dan melayanai masyarakat jika ada masyarakat yang hendak disuntik vaksin atau rapid test Antigen,” jelas kompol Oesman.
“Ini bukan posko check point, yang Polres Karawang dirikan di depan Mall KCP adalah pos pelayanan di wilayah yang dikunjungi masyarakat,” jelas kapolsek.