Sat Lantas Polres Garut Sampaikan Pesan Tertib Berlalu Lintas Pada Siswa SDN 2 Godog
Garut, arusperubahan.com – Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Garut melaksanakan kegiatan pendidikan masyarakat police go to school yang bertempat di SD Negeri 2 Godog Kecamatan Karangpawitan Kabupaten Garut pada hari Jum’at (18/11/2022) pukul 07.10 WIB sampai dengan selesai.
Dalam pelaksanaannya, Lantas Polres Garut melakukan sosialisasi mengenai tertib dalam berlalu lintas kepada siswa/i SD Negeri 2 Godog.
“Polres Garut mengajak kepada seluruh yang hadir pada kesempatan ini untuk selalu tertib dalam berlalu lintas dan tetap mematuhi protokol kesehatan sesuai yang dianjurkan pemerintah” kata Kasat Lantas Polres Garut.
“Kami berharap agar siswa/I disini selalu menaati peraturan lalu lintas sehingga menekankan angka fatalitas kecelakaan di wilayah hukum Polres Garut” tegasnya.
Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh pelaksana tugas yang terlibat diantaranya Kasat Lantas Polres Garut, Kbo Lantas Polres Garut, Kanit Kamsel Lantas serta anggota Kamsel Satlantas Polres Garut.
Berdasarkan laporan dari Kasat Lantas Polres Garut AKP Undang Syarif Hidayat, S.H., M.M. menyampaikan selama kegiatan berlangsung situasi dalam keadaan kondusif dan dapat diikuti oleh siswa/i dengan tertib.
(Humas Polres Garut Jabar)