Jumat, November 22, 2024
KaltengOtomotif

Satlantas Polres Kotim Terus Edukasi Pengemudi

Kotawaringin Timur, arusperubahan.com – Guna menjaga ketertiban lalu lintas , Satlantas Polres Kotim jajaran Polda Kalteng terus memberikan himbauan dan edukasi terhadap kendaraan angkutan barang yang melebihi dimensi dan melebihi kapasitas atau over dimensi dan over load.(07/04/2022)

Adapun kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kanit Kamsel Satlantas Ipda Djoko Istanto bersama personil nya dilakukan dengan aksi membagi – bagikan brosur maupun penempelan stiker terhadap para sopir angkutan di CV. Putra Diana Jl. Suprapto Sampit Kabupaten Kotim Provinsi Kalteng.

Kapolres Kotim AKBP Sarpani S.I.K M.M melalui Kasat Lantas AKP Salahiddin, S.H., S.E mengatakan kegiatan himbauan dan edukasi terhadap kendaraan angkutan over dimensi dan over load akan terus dilakukan karena melanggar aturan lalu lintas dan juga berisiko kecelakaan yang dapat membahayakan keselamatan pengendara lainnya, “jelasnya, Kamis (07/04).

Dalam edukasi nya, Ipda Djoko Istanto memberikan pemahaman dan kesadaran kepada seluruh pengusaha dan para Sopir kendaraan angkutan tentang tentang 5 bahaya kendaraan over dimensi dan over load yaitu pengeraman tidak maksimal, memperbesar blind spot, tidak kuat menanjak, ruang gerak terbatas, dan kendaraan rusak diatengah jalan.

Selain itu juga memberikan edukasi tentang Protokol Kesehatan( Prokes), dengan selalu menerapkan menerapkan 6M seperti memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, mengurangi mobilitas serta menghindari makan bersama ditempat umum sebagai langkah dalam menanggulangi dan memutus rantai penyebaran Covid-19.

“Seperti diketahui kasus covid 19 di wilayah Kabupaten kotim saat ini tengah mengalami penurunan, namun demikian tetap menerapkan protokol kesehatan,” jelas Kasat. (R&R/Lts)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *