Minggu, November 24, 2024
Polhukam

Sukseskan Percepatan Vaksinasi , Bhabin Sambeng Polsek Gunung Jati Monitoring Vaksinasi Anak

Cirebon, arusperubahan.com – Guna Percepatan pencapaian Target Vaksinasi Nasional , Bhabinkamtibmas Desa Sambeng Polsek Gunung Jati Pores Cirebon Kota Polda Jabar Bripka Vindy melaksanakan monitoring dan pengamanan pemberian suntik vaksin Covid-19 kepada sejumlah anak usia 6-11 tahun warga desa Sambeng kec Gunung jati Cirebon , Selasa (22/02/2022).

Bhabinkamtibmas Bripka Vindi melaksanakan pemantauan dan pengamanan kegiatan vaksinasin anak yang di selenggarakan Oleh Nakes dari Dokkes Polres Cirebon Kota, adapun vaksinasi anak usia 6 tahun sampai 11 tahun dengan dodis 2 di Grage City Mall Kota Cirebon dalam rangka Vaksinasi merdeka .

Kapolres Cirebon Kota AKBP M Fahri Siregar SH , S.Ik , MH menyatakan “ Kegiatan vaksinasi merupakan program pemerintah dalam rangka menekan Penyebaran Covid-19 dalam rangka untuk memastikan kondisi fisik bebas dari indikasi Covid 19, serta meningkatkan kekebalan daya tahan tubuh dengan sasaran anak berusia 6 tahin sampai 11 tahun, “ jelasnya mantan Kasubbid Gakkum Ditlantas PMJ ini.

Lanjut Fahri ” Selama kegiatan berlangsung Bhabinkamtibmas dan petugas tenaga kesehatan tetap memberikan imbauan 5M Tetap Disiplin Protokol Kesehatan dengan selalu menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan menggunakan sabun di air yang mengalir atau handsanitizer, serta hindari kerumunan, Mengurangi Mobilitas , ” ucapnya Melalui Kapolsek Guung jati Akp Abdul Majid SH.

Di tambahkan Kasi Humas Polres Cirebon Kota ” Kegiatan pengamanan dan monitoring tersebut merupakan tugas dan kewajiban Polri dalam mengawal serta mensukseskan program vaksinasi anak yang digelorakan pemerintah. Selama kegiatan berlangsung kami harapkan kepada seluruh peserta tetap waspada dan patuhi disiplin Prokes, ” tutup iptu Ngatidja SH ,MH.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *