Minggu, Desember 8, 2024
Sosial

Idul Adha di Kodim 0604 Karawang.

KODIM 0604/KARAWANG – arusperubahan.com, “Maknai Idul Adha 1441 H dengan Meningkatkan Semangat Gotong Royong Dan Rela Berkorban Di Tengah Pandemi Covid 19 Menuju Normal Baru” adalah tema Hari Raya Idul Adha 1441 H/2020 M yang digelar Kodim 0604/Karawang bertempat di Makodim 0604/Karawang Jl. Siliwangi No.01 Karawang, Jum’at (31-07-20)

Dalam kegiatan Idul Adha tersebut Kodim 0604/Karawang melakukan penyembelihan hewan Qurban Sapi dan Domba, penyembelihan dipimpin langsung oleh Dandim 0604/Karawang Letkol Inf Medi Hariyo Wibowo bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXI Dim 0604 Koorcabrem 063 Ny. Mella Medi H Wibowo.


Dandim 0604/Karawang saat diwawancarai awak media mengatakan “Kodim 0604 Karawang telah melaksanakan ibadah pemotongan hewan qurban sebanyak 4 ekor sapi dan 40 ekor domba, hasil dari partisipasi anggota serta sumbangan dari intansi, perusahaan dan masyarakat”

Kurban di Makodim 0604 Karawang

Lanjut Dandim “Kami Distribusikan hewan qurban ini kepada masyarakat yang berhak terutama masyarakat yang tidak mampu, selaras dengan tema perayaan Idul Adha tahun 1441 H yaitu “Maknai Idul Adha 1441 H Dengan Meningkatkan Semangat Gotong Royong Dan Rela Berkorban Di Tengah Pandemi Covid 19 Menuju Normal Baru” ujar Dandim


Dandim berharap, “Semoga partisipasi dan dedikasi para panitia Idul qurban beserta anggota babinsa Kodim 0604/Karawang yang mendistribusikan, menjadi ladang pengabdian dan amal pahala serta masyarakat yang menerima menjadi barokah sehingga yang kita lakukan bermanfaat untuk sesama”, ucapnya.

Sebelum penyembelihan hewan qurban, Dandim 0604/Karawang beserta Keluarga menyerahkan hewan qurban, satu ekor Sapi dan Domba kepada panitia qurban Kodim 0604/Karawang untuk disembelih dan dibagikan kepada warga masyarakat”.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *